Jumat, 23 September 2016

Sedang Butuh Semangat? Ilustrasi Ini Mungkin Bisa Membantumu

Tidak dapat dipungkiri kita akan mengalami situasi yang tidak menyenangkan dalam menghadapi hari-hari kita. Akan ada saat dimana kita ingin menyerah, berputus asa, kesal dengan orang lain atau bahkan merasa Allah tidak adil atas apa yang telah diberikan-Nya kepada kita. Apakah salah merasa seperti itu? Tentu terkadang kita akan mengalami rasa jatuh seperti itu karena siklus kehidupan yang terkadang berulang. Tidak ada salahnya pula merasa seperti itu karena yang terpenting adalah bagaimana kita bisa bangkit kembali. Ilustrasi ini mungkin akan memberikan semangat lebih kapada kalian.


1. Berpikir Positif






Selalu ada sisi positif dalam hal yang kita trmukan sehari-hari. Jangan biarkan pikiran negatif kita menguasai diri kita.


2. Tidak Terlalu Peduli atas Tanggapan Negatif Orang Lain


Orang lain akan berada di posisi yang berbeda dengan kita yang merasakan langsung kondisi tersebut. Dengarkan kritikan mereka yang membangun, tinggalkan yang sekiranya tidak membantu atau justru menjerumuskan diri kita.


3. Pertolongan Orang Lain


Kadangkala orang yang mengulurkan tangannya ke kita belum tentu benar-benar ingin membantu kita. Tetap waspada dan selalu bergantung kepada Allah merupakan hal yang harus kita tetap pegang teguh.


4. Mencari Hal Positif


Akan selalu ada sisi dimana kita sebagai manusia memiliki sisi negatif. Namun, masih banyak pula cara untuk memaksimalkan sisi positif yang kita miliki.


5. Sikap Malas


Ketiadaan kesibukan akan membuat kita terlena kepada sikap malas. Hingga kita tidak menyadari sikap tersebut mengakar ke diri kita sendiri. Jadilah pemimpi yang selalu bekerja dan berusaha keras untuk mencapainya.


6. Berpikir Kreatif


Terlalu banyak orang yang melakukan hal sama dengan orang lainnya tanpa mau bverinovasi atau berpikir kreatif. Berpikirlah secara luas, selauas cakrawala agar kita mampu keluar dari zona nyaman dan menemukan titik terang yang baru.


7. Bekerja Sama


Rekan atau sahabat merupakan bagian yang tidak dapat dilepaskan dari kehidupan kita. Terkadang kita sangat membutuhkan bantuan mereka dalam melewati sebuah kesulitan.


8. Kerja Keras


Kita tidak akan pernah tahu bahwa apa yang kita kerjakan dengan sangat keras merupakan oenghasilan terbesar yang akan pernah kita dapatkan. Pepatah mengatakan bahwa "Usaha tidak akan pernah menghianati hasil"


9. Jangan Menyerah


Kita juga tidak akan pernah tahu seberapa dekat kita dengan mimpi yang akan kita capai. Pantang menyerah merupakan suatu sikap mutlak dalam berusaha menggapai sesuatu.


10. Tidak Egois


Setiap orang memiliki tujuannya masing-masing. Jangan sampai sikap egois dan tidak saling menghormati malah membuat segalanya menjadi sia-sia.


11. Memilih Jalan Terbaik



Dalam menghadapi hidup kita bisa memilih ingin melalui yang ringan atau sedikit berat. Mana yang terbaik. Kamu yang memilih.


12. Gunakan Kapabilitas Diri Secara Maksimal


Tidak peduli berapa banyak sumber daya di sekeliling kita yang kita miliki, semuanya akan sia-sia bila kita tidak mampi berpikir bagaimana menggunakannya. Be smart.


13. Bersyukur


Selalu bedakan mana yang memotivasi atau yang justru membuat kita merasa jatuh. Fokuskan apa yang kita milliki karena kita tidak pernah tahu bahwa banyak orang lain yang justru memiliki lebih sedikit dari kita namun mereka melihat hal tersebut secara positif sehingga mereka tetap bahagia.

Itu beberapa ilustrasi yang memotivasi kita. Semoga kita tetap semangat dalam menghadapi hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar