Kamis, 10 November 2016

8 Departemen Store Unik dari Seluruh Dunia

Berbelanja di departement store memang menyenangkan. Di sana, kita bisa menemukan kebutuhan gaya hidup, mulai dari busana, kosmetik, mainan anak hingga furniture dari berbagai brand. Beberapa departement store pun menghadirkan konsep menarik demi memberikan pengalaman berbeda kepada para pelanggannya. Berikut adalah delapan departement store unik yang ada di dunia.


1. Le Bon Marche, Paris


Departement Store modern pertama di dunia ini memang sudah punya konsep menarik sejak pertama kali dibuka pada tahun 1852. Pada inovator pun sengaja menghadirkan ruangan-ruangan unik seperti kamar membaca untuk para suami yang menemani istri berbelanja. Beberapa waktu lalu, Le Bon Marche bahkan mengundang seniman China Ai Weiwei untuk memamerkan eksibisinya bertajuk Child's Play sehingga membuat toko semakin mewah. Adapun food market yang menjadi surga bagi para pencinta makanan Prancis.


2. Bergdorf Goodman, New York


Kalian mungkin sudah sering mendengar departement store ini dari serial atau film Amerika Serikat. Terletak di jalan Fith Avenue, New York. Toko tersebut tentu menyediakan berbagai produk fashion paling modis. Tidak hanya mode, adapun departemen buku, keperluan rumah dan anak. Jika kalian merasa kewalahan dan butuh bantuan, panggil saja personal shopper yang tersedia, tidak terkecuali sang legendaris Betty Halbreich yang duduk di lantai tiga.



3. GUM, Moscow


Sebagai departement store, GUM punya sejarah yang cukup menarik. Gedungnya sudah berdiri sekitar satu abad sejak pertama kali dibangun pada 1890. Bangunan itu juga pernah menjadi kantor Sekjen Partai Komunis Joseph Stalin di tahun 1920. Toiletnya yang menawan pernah ditutup karena terlalu mewah pada 1918. Namun salah satu toiletnya saat ini telah dibuka kembali dan bisa dimasuki untuk kalian yang mamu membayar 15 ribu rupiah sampai 100 ribu rupiah untuk buang air atau mandi. Disana ada juga dua restoran bertema Soviet di era Komunis yang menarik untuk didatangi.


4. Isetan, Tokyo


Jepang meghadirkan beberapa departement store megah, salahs atunya Isetan. Berlokasi di SHinjuku dengan sembilan lantai dan atap kabun, toko tersebut memang patut dikunjungi. Tidak seperti toko kebanyakan yang sedikit menyediakan pilihan untuk pria, tersedia 10 lantai di balik departemen pria. Tidak hanya itu, pada pria juga dapat bermain golf di bagian atap gedung. Untuk kalian pencinta makanan Jepang, tersedia juga food market di bagian basement yang harus dikunjungi.


5. Harrods, London


Seperti departement store sebelumnya, Harrods juga dibangun megah. Menempati gedung seluas 90.000 m2, toko tersebut disebut sebagai yang paling besar dan paling mewah di Eropa. Karenanya, kalian akan dimanjakan dengan interior seperti eskalator ala MEsir hingga IchandelierI karya sem=niman AS Dale Chihuly. Semuanya pun sepertinya bisa ditemukan di sana, bahkan hingga properti dan binatang.


6. Kaufhaus des Westens, Berlin


Toko yang sering disebut KaDeWe berikut juga punya sejarah panjang. Gedungnya pernah rusak parah karena ditabrak pesawat Amerika Serikat saat Perang Dunia II pada 1907. Departement store itu pun dibuka kembali pada 1950 dan menjadi salah satu landmark Berlin pasca perang. Gedung berusia 1009 tahun itu pun sekarang tengah didukung oleh firma arsitektur Rotterdam untuk didesain ulang dna direncanakan akan tampil lebih segar dengan eskalator serta bagian atap penuh kaca.





7. 10 Corso Como, Milan


Tempat belanja ini sebelumnya adalah galeri seni dan toko buku yang terletak di sebuah garasi pada 1991. Lama kelamaan, area itu pun berkembang menjadi destinasi belanja dan kuliner. Sang pemilik Carla Sozzani memang ingin menghadirkan tenant-tenant yang dikurasi sehingga eksklusif. Misalnya toko buku yang fokus pada sisi artistik, terutama fotografi. Atau departemen kosmetik yang menyediakan parfum-parfum langka di dunia. Adapun kebun dan mini hotel untuk kita bersantai.


8. Eslite Spectrum Songyan Store, Taipei


Tidak seperti toko lainnya, Eslite Spectrum lebih dikenal karena bukunya. Destinasi belanja yang baru berusia 27 tahun itu tentu juga menawarkan produk-produk gaya hidup lain, termasuk kuliner dan kerajinan tangan. Salah satu area yang patut kalian kunjungu adalah perusahaan tembakau yang berubah menjadi taman nan kreatif. Adapun gedung baru dan unik yang dirancang oleh arsitek Jepang Toyo Ito.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar